NULIS APA INI
Hari ini dimulai dengan ngantar anak dan istri ke LIPPO, PAUD Nala ada kegiatan disana, mewarnai gambar dengan clay, lusa kemarin mewarnai dengan krayon Nala juara 1 walaupun cuman tingkat sekelas sih hehehehe, entah nanti juara berapa karena mewarnai dengan clay tergolong sulit.
Setelah ngantar mereka, saya meluncur ke Kantor Desa Candi untuk Senam rutin sekecamatan Candi tiap jum'at. Ya walaupun datangnya terlambat hahahaha, saya datang senam sudah bubar, tinggal makan. Ada beberapa menu, saya memilih makan rawon karena menu satunya jangan asem dengan ikan pepes pindang, wah kalau kena pepes pindang yang bumbunya kuat bisa modar perut saya, makannya sih enak namun setelahnya yang gak enak.
disana saya digojloki dengan sebutan carik, wah gak seruh ni bercandanya, saya malas soalnya kalau bercanda seperti itu, karena saya tidak mau jadi carik yang bebannya semakin banyak, jabatan sekarang kroco saja bebannya sudah berat apalagi jadi carik.
Jadi kalau mereka nggojloki seperti itu saya sanggah dengan "gak bro, dudu aku", "tambah gak enak lak an dadi carik", semacam itu.
Guwendeng kalau mau menerima tawaran jadi carik, "gak soroh malah tolek soroh". Jabatan itu tanggung jawab, karena kalau sekedar jabatan ya gampang, banyak yang lalai dengan jabatan.
Oh ya hari ini ada jadwal kontrol ke Dokter, semoga ada kabar yang baik sehingga sakit saya sembuh, setelah njemput Nala dan istri saya langsung kontrol, karena jaraknya berdekatan.



Comments
Post a Comment